Latest News

Monday, June 15, 2015

Ahok Bakal Batal Kena HMP, Taufik dan Lulung Jadi Manyun



Ahok Bakal Batal Kena HMP

NAGA-naganya HMP (Hak Menyatakan Pendapat) yang digulirkan untuk Gubernur Ahok bakal batal. Soalnya, program “unggulan” DPRD DKI dengan target melengserkan sang gubernur tersebut kurang dukungan. PDIP sebagai fraksi terbesar, menolak, begitu pula Hanura. Yang paling ngotot tinggal PPP-nya H. Lulung dan Gerindra milik M. Taufik. Dengan batalnya HMP ini, sangat boleh jadi H. Lulung dan M. Taufik menjadi orang yang paling manyun se-DKI Jakarta.

Pilih mana; punya gubernur yang lemah lembut tapi tak kuasa membasmi korupsi, atawa yang sedikit “srogal-srogol” (kasar) tapi bikin ciut nyali para tikus di Pemprov DKI? Tentu saja rakyat memilih yang terakhir. Sebab meski Ahok sedikit kasar, tapi ketegasannya mengingatkan pada gubernur Jakarta legendaris Bang Ali. Lagi pula, sekasar-kasarnya Ahok bertutur kata, paling-paling-paling menggebrak meja, belum menggebrak kepala orang sebagaimana Ali Sadikin dulu.

Tokoh sentral yang tak suka pada Ahok, dari dulu dikenal H. Lulung dari PPP dan M. Taufik dari Gerindra. Bagi keduanya, langkah apapun Gubernur Ahok, sangat menyebalkan. Apa lagi dalam kemelut “e-budgeting APBD DKI”, Ahok menuduh bahwa ada sejumlah oknum DPRD yang kerjasama dengan pejabat Pemprov untuk memark up anggaran.

Dengan dalih Ahok bikin APBD palsu –tanpa teken Ketua DPRD– politisi Kebon Sirih itu membuat program “unggulan” yang namanya HMP, di mana ujung-ujungnya untuk melengserkan Ahok. Awalnya kompak. Tapi setelah Ketua DPRD dan Gubernur DKI itu bertemu dengan Presiden Jokowi, semangat HMP mulai mengendor. PDIP dan Hanura jelas menolak, yang lain ada pula yang setuju HMP tapi bukan berarti memakzulkan Ahok.

Jumlah anggota DPRD DKI tercatat 106. Tapi PDIP yang anggotanya terbanyak (28) dan Hanura (10) menolak HMP. Padahal untuk menggelar HMP sekurang-kurangnya harus didukung 2/3 suara atau sekitar 80 orang. Dengan anggota tinggal 68, itupun tak dijamin semua mau hadir, mana mungkin HMP bisa digelar, karena tak mencapai kuorom. Selamat syukuran pada Ahok, dan selamat manyun pada H. Lulung dan M. Taufik. – gunarso ts


Source : Penggemar music, kesehatan dan keindahan
https://www.facebook.com/811047422243215/photos/a.814480878566536.1073741828.811047422243215/1082184825129472/?type=1&theater

No comments:

Post a Comment